Search

Polisi Tangkap 69 Provokator Kericuhan di Bawaslu dan Petamburan - tirto.id

Polisi menangkap 69 orang yang mereka sebut "provokator" kericuhan aksi 21-22 Mei 2019 dini hari. 58 orang diduga provokator aksi di Bawaslu, sisanya, 11 orang, untuk peristiwa di KS Tubun, Petamburan.

tirto.id - Polisi menangkap 69 orang yang mereka sebut "provokator" kericuhan aksi 21-22 Mei 2019 dini hari. 58 orang diduga provokator aksi di Bawaslu, sisanya, 11 orang, untuk peristiwa di KS Tubun, Petamburan.

Dalam demo di Bawaslu, aparat dilempari molotov dan batu. Sementara di KS Tubun pun sama. Sepanjang jalan KS Tubun terlihat pecahan pot dan sisa batu bekas kerusuhan semalam.

"Saat ini [yang ditangkap] sedang didalami (diperiksa) Polda Metro Jaya," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol M. Iqbal.

Situasi kaos pada Rabu dini hari (22/5/2019) sempat membuat massa mengeroyok satpam setempat. Sekitar pukul 02.41, sejumlah massa di Jalan Cideng Timur bergerak ke arah Jalan Fachrudin, Jakarta Pusat. Mereka berjalan mengarah ke Kebon Sirih. Mereka bergerak karena melihat rombongan enam pengendara motor yang menggunakan rompi berwarna hijau terang. Massa mengira rombongan itu polisi, padahal yang mereka kejar adalah satpam. Beruntung, saat hendak dihampiri massa, rombongan satpam itu kabur terlebih dulu. Kumpulan massa di Jalan Fachrudin hanya berselang sekitar lima menit, lalu berangsur berkumpul kembali di jembatan penyeberangan underpass Tanah Abang.

Let's block ads! (Why?)


https://tirto.id/polisi-tangkap-69-provokator-kericuhan-di-bawaslu-dan-petamburan-dVdv

2019-05-22 06:15:08Z
52781624208844

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Polisi Tangkap 69 Provokator Kericuhan di Bawaslu dan Petamburan - tirto.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.